Langsa | ms-langsa.go.id. | Jumat, 30 Januari 2026, Mahkamah Syar’iyah Langsa kembali menggelar briefing pagi rutin bagi petugas Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) demi upaya konsistensi menjaga ritme kerja dan kualitas pelayanan publik, Kegiatan yang berlangsung di ruang pelayanan ini dipimpin oleh Kasubbag Kepegawaian dan Organisasi Tata Laksana (Ortala), Bapak Fadhlyansyah, A.Md. Dalam arahannya, Beliau menekankan dua poin krusial yang menjadi pilar utama instansi: kedisiplinan waktu dan pelayanan prima (service excellence).

Beliau mengingatkan bahwa kedisiplinan bukan sekadar absensi, melainkan bentuk tanggung jawab moral dalam memulai pelayanan tepat waktu sesuai standar operasional yang berlaku. Petugas garda terdepan diminta untuk tetap mengedepankan sikap ramah, solutif, dan tanpa pamrih dalam melayani setiap masyarakat pencari keadilan yang datang ke Mahkamah Syar’iyah Langsa. Selain itu beliau juga mengingatkan agar selalu menjaga kebersihan area kerja dan kesiapan dokumen pendukung sebelum layanan dibuka agar masyarakat merasa nyaman dan terlayani dengan cepat.
Kegiatan yang berlangsung singkat namun penuh semangat ini diakhiri dengan semangat untuk membakar motivasi kerja sebelum memulai jam operasional kantor. Dengan adanya pengarahan rutin ini, diharapkan Mahkamah Syar’iyah Langsa dapat terus mempertahankan predikat pelayanan yang bersih dan melayani.

