142 Pengunjung Melihat
Mahkamah Syar’iyah Langsa menggelar briefing pagi rutin pada unit Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) dan Petgas Keamanan. Kegiatan yang dipimpin oleh Panitera Mahkamah Syar’iyah Langsa, Anny Suryani, S.Ag., M.H., ini diikuti dengan penuh antusias oleh seluruh petugas PTSP dan petugas keamanan.

dalam arahannya beliau menyampaikan pentingnya nilai-nilai kejujuran, profesionalisme, tanggung jawab, disiplin waktu, dan etika dalam menjalankan tugas, dengan tujuan mewujudkan pelayanan publik yang bersih, transparan, dan akuntabel.


